Camilan gurih atau manis tetap disukai anak-anak di saat liburan. Seperti roti udang goreng, cireng yang empuk mulur hingga lumpia suun yang gurih renyah.
Selama anak libur sekolah, camilan harus selalu tersedia di rumah. Kamu bisa membuat kreasi camilan yang gurih enak. Lebih bersih dan lebih hemat biaya jika dibuat sendiri.
Jajanan populer seperti cireng juga gampang dan murah dibuat sendiri. Bisa disajikan dengan sambal jika suka atau diisi dengan keju. Jika ada roti tawar bisa dibuat roti udang goreng yang renyah.
Kulit lumpia siap pakai bisa diisi dengan tumis suun dan tahu yang gurih renyah. Makin enak dimakan hangat. Berikut ini 3 resep camilan gurih untuk sajian anak-anak selama liburan. Mudah dibuat!
1. Resep Roti Udang Goreng
Roti tawar dengan olesan adonan udang dan ayam yang digoreng garing ini dijamin bikin anak ketagihan. Gurih renyah!
Total Waktu Penyajian :
45
Menit
Untuk Penyajian :
8
Porsi
Judul Resep :
Roti Udang Goreng
Kategori :
camilan
Masakan :
udang
Durasi Persiapan :
15
Menit
Durasi Masakan :
30
Menit
Total Durasi :
45
Menit
Bahan :
6 lembar roti tawar putih segi empat
minyak goreng
Isian:
100 g udang kupas, cincang halus
100 g daging ayam cincang
1/2 sdt minyak wijen
2 siung bawang putih, parut halus
2 sdm daun bawang iris halus
1 sdm tepung terigu
1 kuning telur ayam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Cara Membuat :
Buang bagian pinggir roti. Lalu potong masing-masing roti menjadi 4 bagian hingga mendapatkan 24 potong roti.
Isian: Campur udang cincang, ayam cincang dan bahan-bahan lainnya dalam wadah.
Aduk-aduk hingga tercampur dengan rata dan menyatu.
Olesi tiap potongan roti tawar dengan adonan udang hingga rata.
Tutup sambil tekan dengan potongan roti tawar yang lain.
Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga roti tawar kering dan udang matang. Angkat dan tiriskan.
Sajikan dengan saus sesuai selera.
2. Resep Cireng Empuk
Jajanan khas Jawa Barat ini gampang sekali dibuat. Adonan tepung kanji dengan rasa asin gurih, enak dimakan hangat.