Resep Nasi Liwet Ikan Tuna

Ikan tuna kalengan tak hanya enak untuk salad atau isian sandwich. Bisa juga dijadikan campuran nasi liwet agar rasanya gurih mantap.

Nasi berikut lauk bisa jadi pilihan praktis untuk sarapan atau bekal. Kamu bisa memanfaatkan rice cooker untuk meracik nasi dengan topping lauk yang enak dan praktis.

Ikan tuna kalengan yang gurih bisa jadi lauk enak nasi pulen. Cukup diberi bumbu bawang bombay dan shoyu, nasi rasanya jadi lebih gurih enak. Bisa kamu tambahkan telur jika suka.

Nasi tuna ini bisa dimasak malam hari hingga di pagi hari bisa langsung disajikan untuk sarapan. Berikut ini daftar bahan dan bumbu berikut cara membuatnya.

Resep Nasi Liwet Ikan Tuna

Nasi plus lauk yang dimasak jadi satu di rice cooker ini sangat praktis dan enak.

Bahan Bahan:

  • 2 sdm minyak sayur
  • 1/2 buah bawang bombay, iris kasar
  • 1 siung bawang putih, memarkan
  • 1 cm jahe, iris kecil panjang
  • 500 g beras pulen, cuci, tiriskan
  • 100 ml shoyu/kecap Jepang
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 500 ml-600 ml air
  • Taburan:
  • duan bawang iris halus

Cara Memasak:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi.
  2. Tambahkan beras, aduk hingga tercampur rata lalu angkat.
  3. Masukkan ke dalam panci rice cooker. Bumbui dengan shoyu, kaldu jamur, merica, dan garam. Aduk rata.
  4. Tambahkan ikan tuna kalengan.
  5. Tuangi air dan masak beras hingga menjadi nasi dan tombol pindah ke Warm.
  6. Buka rice cooker, aduk rata. Biarkan beberapa saat dengan kondisi Warm.
  7. Sajikan hangat dengan taburan daun bawang iris.
Baca Juga  3 Resep Soto Khas Pantura yang Bening Kaldunya dan Mantap Bumbunya
Maknyuss Beras Premium

Tips membuat nasi liwet ikan tuna:

1. Untuk ikan tuna kalengan sebaiknya pilih ikan tuna dalam air agar tak terlalu berminyak. Tiriskan air sebelum dicampurkan dalam beras.
2. Gunakan beras yang pulen dan bagus kualitasnya agar nasi lembut. Dapatkan beras berkualitas di sini !

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *