Terong hijau yang empuk juicy enak diolah jadi berbagai lauk. Ditumis dengan tauco, dibuat sayur gurih dengan ayam atau dibuat sambal goreng yang pedas sedap.
Saat udara panas menyengat, asupan sayuran tak boleh dilewatkan. Karena sayuran memberi asupan nutrisi, serat dan air. Seperti terong yang kaya air dan nutrisi.
Jenis terong hijau sama enak dengan terong ungu. Terong hijau bisa dibuat sambal goreng dengan paduan tauco. Atau dibuat sayur gurih dengan ayam.
Jika suka sajian pedas berkuah, terong hijau bisa diolah jadi sambal goreng. Diberi bumbu cabe dan kuah santan yang gurih creamy. Berikut 3 resep terong hijau yang sederhana dan lezat untuk menu makan siang.
1. Resep Sayur Gurih Terong dan Ayam
Terong hijau yang empuk juicy semakin enak dimasak dengan santan dan ayam. Gurih sedap bumbunya cocok untuk lauk nasi.
Total Waktu Penyajian :
45
Menit
Untuk Penyajian :
6
Porsi
Judul Resep :
Sayur Gurih Terong dan Ayam
Kategori :
lauk
Masakan :
sayuran
Durasi Persiapan :
15
Menit
Durasi Masakan :
30
Menit
Total Durasi :
45
Menit
Bahan :
2 sdm minyak sayur
1 cm lengkuas
2 lembar daun salam
1 liter santan segar
1 sdm cabe merah bubuk
200 g daging ayam dada/paha, iris panjang
1 liter santan sedang
2 buah terong hijua/ungu, potong 3 cm, belah-belah
20 helai daun kemangi
Bumbu halus:
3 buah cabe merah besar, buang bijinya
3 buah cabe merah keriting
5 siung bawang putih
3 butir bawang merah
1 sdt terasi
2 sdt garam
Cara Membuat :
Tumis Bumbu Halus hingga wangi dan matang.
Tambahkan daun salam, lengkuas dan cabe bubuk, aduk hingga harum.
Masukkan irisan daging ayam, aduk hingga kaku lalu angkat.
Masukkan ke dalam panci. Tuangi santan, didihkan dengan api kecil.
Tambahkan potongan terung dan daun kemangi lalu rebus hingga layu dan matang.
Angkat dan sajikan hangat.
2. Resep Tumis Terong Hijau Ayam dan Tauco
Tumisan terong hijau berikut kulitnya ini gampang dibuat, Diberi bumbu tauco dan sedikit ayam rasa gurihnya makin mantap.