Nasi goreng dengan bumbu cabe bisa jadi pilihan enak buat sarapan di akhir pekan. Rasa pedas nendangnya bikin mata melek dan badan segar.
Nasi goreng bisa diracik tanpa cabe atau nasi goreng putih ala restoran Chinese Food. Ada juga yang bergaya tradisional dengan bumbu cabe berlimpah. Rasanya pedas menyengat.
Selain bumbu cabe merah dengan paduan hati dan telur, ada juga nasi goreng dengan cabe bubuk Korea. Warnanya kemerahan dengan sengatan pedas yang enak.
Nasi goreng dengan cabe rawit hijau juga tak kalah enak. Renyah pedas cabe rawit hijau membuat nasi goreng makin sedap dimakan hangat. Beirkut ini 3 resep nasi goreng pedas yang cocok buat sarapan di hari libur.
1. Resep Nasi Goreng Pedas
Selain memakai bumbu cabe merah yang pedas menyengat, nasi goreng ini ditambah hati dan daging ayam. Tentu saja rasanya gurih pedas dan enak.
Total Waktu Penyajian :
30
Menit
Untuk Penyajian :
3
Porsi
Judul Resep :
Nasi Goreng Pedas
Kategori :
makanan utama
Masakan :
nasi
Durasi Persiapan :
15
Menit
Durasi Masakan :
15
Menit
Total Durasi :
30
Menit
Bahan :
300 g nasi dingin
3 sdm minyak sayur
1 buah cabe merah, iris serong tipis
50 g daging ayam, potong kecil
2 buah hati ayam, potong kecil
2 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
1 batang daun bawang, iris kasar
Bumbu:
3 butir bawang merah
2 siung bawang putih
5 buah cabe merah keriting
2 buah cabe rawit merah
1/2 sdt terasi goreng
1 sdt garam
Pelengkap:
Telur mata sapi atau telur dadar
Cara Membuat :
Aduk-aduk nasi dingin hingga terurai, tidak menggumpal.
Bumbu: Giling atau tumbuk hingga bumbu menjadi halus.
Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu halus hingga wangi dan matang.
Masukkan cabe iris, aduk hingga layu.
Tambahkan daging ayam dan hati ayam, aduk hingga matang.
Masukkan nasi putih, kecap manis dan merica. Besarkan api.
Aduk-aduk hingga nasi terurai dan terbalut rata dengan bumbu.
Masukkan daun bawang, aduk sebentar lalu angkat.
Sajikan dengan Pelengkapnya.
2. Resep Nasi Goreng Cabe Rawit
Irisan cabe rawit hijau membuat nasi goreng ini pedas sekaligus renyah. Diaduk dengan bakso dan telur rasanya semakin gurih sedap.