Bakmi atau mie goreng jadi favorit banyak orang karena lezatnya. Bisa diracik dengan bumbu saus, seafood atau daging. Makin gurih enak.
Mie atau bakmi bisa diolah jadi bakmi kuah atau bakmi goreng. Beragam varian olahan mie selalu sukses manjakan lidah banyak orang. Termasuk bakmi goreng dengan aneka bumbu.
Bakmi goreng relatif mudah dibuat. Seperti bakmi goreng Malaysia yang memakai bumbu saus tomat dan saus cabe serta bawang. Pedas gurih rasanya. Atau bakmi goreng dengan paduan daging iris dan brokoli.
Jika suka seafood, cobalah racik bakmi goreng yang memakai isian seafood dan mie telur yang lembut mulur. Bakmi goreng bisa untuk bekal atau manu makan siang. Berikut ini 3 resep bakmi goreng yang dijamin gurih lezat.
1. Resep Bakmi Goreng Malaysia
Racikan mie goreng negeri jiran ini dikenal mantap bumbunya. Paduan bumbu bawang dan saus cabe membuat rasanya gurih mantap.
Total Waktu Penyajian :
30
Menit
Untuk Penyajian :
6
Porsi
Judul Resep :
Bakmi Goreng Malaysia
Kategori :
makanan utama
Masakan :
bakmi
Durasi Persiapan :
15
Menit
Durasi Masakan :
15
Menit
Total Durasi :
30
Menit
Bahan :
1 kg mie hokkian/lidi
4 sdm minyak sayur
1 batang daun bawang, iris kasar
100 g daging ayam cincang
5 sdm saus tomat
2 sdm saus cabe
3 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
1/2 cm jahe
Cara Membuat :
Bilas mie hokkian dengan air hangat lalu tiriskan.
Panaskan minyak, tumis Bumbu Halus hingga harum dan matang.
Masukkan potongan daging ayam, aduk hingga kaku.
Tambahkan mie lidi, saus tomat, saus cabe, kecap manis, merica dan garam.
Aduk-aduk hingga tercampur rata lalu angkat.
Kucuri air jeruk kunci dan sajikan.
2. Resep Bakmi Goreng Daging
Irisan tipis daging sapi membuat bakmi goreng ini gurih enak. Ditambah bumbu bawang dan kecap, rasanya sedap mantap.